Tag-Archive for » ajaran sesat «

Dunia ini sarat dengan kepalsuan, mulai dari barang palsu, dokumen palsu, kesaksian palsu sampai pada perbuatan dan perkataan yang mengandung kepalsuan, semua itu telah menjadi bagian dari dinamika kehidupan manusia.

Di lingkungan kerohanian umat kristiani pun kepalsuan bukan hal baru, dan wujudnya bermacam-macam, misalnya Injil Barnabas, gereja setan, bahkan dilakukan oleh mereka yang mengaku dirinya hamba Tuhan/ pendeta tetapi di dalam kegiatan pelayanannya hanya memanfaatkan jemaatnya untuk mencapai kesuksesan pribadi.

Rasul Paulus berkata: “Aku tahu, bahwa sesudah aku pergi, serigala-serigala yang ganas akan masuk ke tengah-tengah kamu dan tidak akan menyayangkan kawanan itu. Bahkan dari antara kamu sendiri akan muncul beberapa orang, yang dengan ajaran palsu mereka berusaha menarik murid-murid dari jalan yang benar dan supaya mengikut mereka” (Kisah Para Rasul 20:29-30).

Bila kepalsuan telah berbaur di tengah-tengah kehidupan kerohanian umat Tuhan, lalu bagaimana caranya umat Tuhan dapat membedakannya ?

Suatu kali diberitakan di sebuah surat kabar, bahwa ada seorang korban pencurian motor berhasil menangkap sendiri pelakunya beberapa bulan kemudian. Bukan karena ia melacak sang pelaku, tetapi hanya karena si pelaku melintas dengan motor curian itu di dekat dirinya. Mungkin tidak terlalu menarik, apabila si korban dapat mengenali motor yang melintas itu dari warna atau bentuk fisiknya, tetapi menurut pengakuan si korban, dirinya yakin bahwa motor itu miliknya karena mendengar suara motor tsb. Dan hasil pemeriksaan polisi membenarkan bahwa motor itu memang miliknya. Luar biasa!

Jadi, apabila seseorang sudah sangat dekat, akrab dengan sesuatu maka dirinya akan dapat mengenalnya dengan baik. Misalnya saja Seorang pedagang emas, ia dapat memastikan mana emas asli dan mana yang imitasi dengan hanya melihatnya saja. Demikian juga dengan umat Tuhan, apabila ia akrab, tekun membaca dan merenungkan firman Allah, ia pun akan mampu membedakan mana ajaran kepalsuan itu. Oleh karenanya kita harus sungguh-sungguh, siang dan malam merenungkan firman Tuhan. Sebab bila kita membangun hubungan yang akrab dengan Tuhan Yesus, maka kita pasti akan mengenal-Nya dengan baik, dan pengenalan itu akan memampukan kita untuk membedakan mana ajaran yang berakar pada kebenaran firman Tuhan, dan mana ajaran palsu.

Ayat bacaan :
“Kamu telah menerima Kristus Yesus, Tuhan kita. Karena itu hendaklah hidupmu tetap di dalam Dia. Hendaklah kamu berakar di dalam Dia dan dibangun di atas Dia, hendaklah kamu bertambah teguh dalam iman yang telah diajarkan kepadamu, dan hendaklah hatimu melimpah dengan syukur. Hati-hatilah, supaya jangan ada yang menawan kamu dengan filsafatnya yang kosong dan palsu menurut ajaran turun-temurun dan roh-roh dunia, tetapi tidak menurut Kristus” (Kolose 2:6-8)